Atasi Pisau Tumpul dengan Tips Mudah Berikut Ini!

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin

Pisau memiliki peran penting dalam kegiatan masak-memasak. Seperti mengupas, memotog, mencincang, maupun mengiris berbagai bumbu serta bahan makanan. Terbayang betapa seringnya pisau digunakan.

Semakin sering digunakan, tentu pisau akan mudah tumpul. Untuk itu, pisau perlu digunakan dan di rawat dengan cara yang benar. Berikut, tips yang bisa kamu coba untuk mengatasi pisau tumpul.

Gunakan Pisau Sesuai Fungsi

Supaya pisau di rumah awet dan tak mudah tumpul, gunakan pisau sesuai dengan fungsinya. Pisau daging hanya untuk memotong daging, pisau buah hanya untuk memotong buah.

Pisau khusus bahan lunak sebaiknya jangan digunakan untuk memotong bahan keras, sebab hal tersebut bisa menyebabkan pisau muntul.

Cuci Pisau Setelah Digunakan

Biasakan selalu mencuci pisau setelah digunakan. Kalau tidak, pisau bisa berkarat dan menyebabkan tumpul. Tak hanya itu, karat pada pisau juga bisa membahayakan jika menempel pada bahan makanan yang dipotong. Jadi, usahakan pisau selalu dalam kondisi bersih.

Rutin Mengasah Pisau

Semakin sering digunakan, pisau harus semakin rutin diasah. Pisau harus diasah dengan alat pengasah khusus supaya selalu tajam dan tidak rusak. Alat pengasah sendiri sudah banyak dijual dipasaran dengan beragam bentuk seperti balok batu dan bahkan ada pula yang elektrik.

Artikel Terkait